Film Thor: Love And Thunder Tayang Di Bioskop Indonesia Pada 06 Juli 2022

Kabar bahagia untuk kamu pecinta film marvel, karena film Thor: Love and Thunder tayang hari ini 06 Juli 2022 di seluruh bioskop Indonesia. Jangan lupa nonton yaa!!

Film Thor: Love And Thunder Tayang Di Bioskop Indonesia Pada 06 Juli 2022
Film Thor: Love and Thunder. Gambar : Instagram/@marvelindonesia

BaperaNews - Film Thor: Love and Thunder resmi dirilis pada tanggal 6 Juli 2022 mendatang di negara Indonesia. Pengumuman ini disampaikan langsung oleh pihak Marvel Indonesia. Jadwal penayangan yang jatuh lebih awal dari jadwal tayang di bioskop Amerika Serikat ini diumumkan oleh Marvel Indonesia melalui unggahan di akun media sosialnya.

“Saksikan aksinya dalam Marcel Studios #ThorLoveandThunderID di bisokop, 6 Juli 2022” tulis Marvel Indonesia melalui Instagramnya, pada Rabu (29/6).

Unggahan terkait film Thor keempat ini juga menampilkan video Chris Hemsworth yang berperan sebagai Thor tengah bersama Mighty Thor yang diperankan oleh Natalie Portman. Dalam video tersebut, Mighty Thor tampak memegang Mjolnir, palu super yang sebelumnya digunakan oleh Thor.

Kemudian menampilkan judul film Thor:Love and Thunder beserta dengan jadwal tayang perdananya di bioskop Indonesia. Unggahan tersebut diiringi dengan alunan gitar dari Guns N' Roses - Sweet Child o’ Mine.

Thor:Love and Thunder ini menjadi film solo keempat Thor sekaligus bagian dari Marvel Cinematic Universe (MCU) fase keempat. Kepemimpinan Asgard yang kini sudah diberikan kepada King Valkyrie (Tessa Thompson). Membuat Bangsa Asgard yang tersisa terpaksa dipindahkan ke pulau baru yang diberi nama New Asgard.

Film yang disutradarai oleh Taiki Watiti dan diproduksi langsung oleh Marvel Studios ini merupakan sekuel dari terjadinya perang besar melawan Thanos pada film Avangers: End Game.

Baca Juga : Berikut Jadwal Tayang dan Bocoran The Stranger Things Season 4 Volume 2

Thor pun banyak menghabiskan waktunya untuk memulihkan diri sendiri dari serangkaian peristiwa tragis yang sebelumnya ia hadapi. Namun, usahanya itu terganggu dengan kehadiran pembunuh dari antar galaksi bernama Gorr the God Butcher.

Gorr the God Butcher adalah mahluk alien yang menyimpan dendam kepada para dewa. Ia memiliki ambisi untuk menjelajahi seluruh alam semesta untuk menumpas seluruh dewa. Mengetahui hal itu, Thor pun langsung meminta bantuan kepada Valkyrie, Korg (Taika Waititi), dan Jane Foster (Natalie Portman), sang mantan kekasih yang kini berubah menjadi Mighty Thor.

Selain menjadi film laga, Thor: Love and Thunder Marvel ini juga akan menyajikan sebuah adegan komedi romantis di dalam filmnya.

Sementara, kejutan menarik lainnya dalam film Thor: Love and Thunder kali ini ialah munculnya para pemeran Guardians of the Galaxy. Sekuel ini juga menampilkan Russel Crowe sebagai Zeus, karakter terbaru yang akan debut di MCU di Marvel.