Asik! Perpusnas RI Kini Kembali Dibuka Hingga Malam Hari

Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas) RI akhirnya kembali dibuka hingga malam hari. Namun, jam malam hanya berlaku untuk beberapa layanan saja.

Asik! Perpusnas RI Kini Kembali Dibuka Hingga Malam Hari
Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas) RI akhirnya kembali dibuka hingga malam hari. Gambar : Media Indonesia/Dok. Fransisco Carollio

BaperaNews - Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas) RI kembali buka hingga malam hari mulai Senin (5/9), yakni hingga pukul 21.00 WIB. Operasional malam hari berlaku untuk Senin sd Jumat.

“Program layanan malam sebenarnya untuk melanjutkan kembali yang sempat tertunda di tahun 2020, karena pandemi Covid-19 sedang naik tinggi-tingginya sampai tahun 2021” ujar Kepala Pusat Jasa Informasi Perpustakaan dan Pengelolaan Naskah Nusantara Perpusnas RI Agus Sutoyo.

Pengumuman ini juga disampaikan di media sosial Perpusnas RI. Senin – Jumat buka pukul 08.00 – 21.00 WIB, Sabtu dan Minggu buka pukul 09.00 – 16.00 WIB.

Namun, jam malam tersebut hanya berlaku di beberapa layanan saja yaitu :

  • Layanan Cagar Budaya
  • Penitipan Tas Lantai 1
  • Layanan Smart Locker Lantai 2
  • Layanan Keanggotaan Lantai 2
  • Layanan Informasi Lantai 2
  • Layanan Audio Visual Lantai 8
  • Multimedia Lantai 19
  • Monograt Terbuka Lantai 21 – 22
  • Budaya Nusantara Lantai 24
  • Peminjaman Online

Di luar layanan tersebut, jam malam tidak dibuka. Hanya berlaku sampai sore hari pukul 16.00 WIB.

Baca Juga : Solusi Saat BBM Naik, Siswa SMKN 1 Denpasar Ciptakan Motor Listrik!

Aturan berkunjung ke Perpusnas RI

Karena masih dalam masa pandemi, pengunjung yang datang ke Perpusnas RI wajib menggunakan aplikasi PeduliLindungi dan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku seperti mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak.

Sedangkan untuk bisa menikmati fasilitas di Perpusnas RI, pengunjung harus sudah mendaftar dulu, agar bisa membaca atau meminjam buku-buku yang ada ada. Khusus untuk lantai 21-22, pengunjung bebas masuk, bebas membaca buku di tempat tanpa harus mendaftar.

Aktivitas yang bisa dilakukan di Perpusnas RI

Perpusnas RI identik dengan buku, sebenarnya tidak hanya membaca atau meminjam buku saja yang bisa dilakukan, berikut sejumlah aktivitas seru yang bisa dilakukan di Perpusnas RI :

  • Menikmati WiFi gratis
  • Layanan naskah kuno
  • Multimedia
  • Audio visual
  • Pameran budaya, musik, pagelaran budaya, seminar, bedah buku, dan takshow berjadwal.
  • Ruangan anak
  • Buku mancanegara
  • Sewa ruangan untuk rapat, diskusi, atau konferensi pers.

Semua pengunjung bisa masuk dengan gratis alias tidak dikenakan biaya apapun. Patuhi aturan yang ada yakni tidak banyak bicara, tidak membawa makanan, tidak merokok, dan sebagainya.

Baca Juga : Asik! Kartu Prakerja Gelombang 44 Dibuka, Ini Cara Daftarnya