Harga Bahan Pangan Meroket Jelang 2023, Harga Cabai Rawit Merah Makin Pedas

Menjelang Tahun Baru 2023, harga bahan pangan mengalami kenaikan yang begitu drastis. Tercatat harga bahan pangan yang paling tinggi ialah harga cabai rawit merah.

Harga Bahan Pangan Meroket Jelang 2023, Harga Cabai Rawit Merah Makin Pedas
Harga pangan meroket jelang 2023. Gambar : kompas.com/Kristianto Purnomo

BaperaNews - Harga bahan pangan mengalami kenaikan yang begitu drastis menjelang Tahun Baru 2023. Tercatat, kenaikan harga bahan pangan menjelang Tahun Baru 2023 yang paling tinggi ialah cabai rawit merah, tembus Rp 61.250 per kg, atau dikatakan naik 1,49%.

PIHPS (Pusat Informasi Harga Pangan Strategis) Nasional mencatat kenaikan harga bahan pangan per Kamis (29/12), harga cabai rawit merah melonjak tertinggi dibandingkan dengan harga bahan pangan lainnya. Berikut rincian kenaikan harga bahan pangan menjelang Tahun Baru 2023

Kenaikan Harga Bahan Pangan Di Pasar Tradisional:

  • Harga cabai rawit merah mencapai Rp 61.250 per kg, naik Rp 900.
  • Harga cabai merah keriting Rp 40.600 per kg atau naik Rp 350.
  • Harga cabai rawit hijau Rp 50.650 per kg atau naik Rp 200.
  • Harga daging sapi, bawang-bawangan, dan ayam ras juga ikut naik. Bawang putih kini dibanderol Rp 29.100 per kg, naik 0,34%.

Baca Juga : Jelang Tahun Baru 2023, Harga Daging Sapi Naik

Kenaikan Harga Bahan Pangan Di Pasar Modern: 

  • Harga cabai rawit merah melonjak lebih tinggi mencapai Rp 80.250 per kg atau naik Rp 3.050.
  • Harga daging ayam ras Rp 42.100 per kg, naik Rp 350.
  • Harga daging sapi kualitas I naik 0,03% menjadi Rp 173.5650 per kg.

IPJ (Info Pangan Jakarta) juga melaporkan kenaikan harga bahan pangan yang tidak jauh berbeda dengan laporan dari PIHPS yaitu:

  • Harga Cabai rawit merah naik Rp 1.395 menjadi Rp 57.714 per kg.
  • Harga Cabai merah keriting naik Rp 159 menjadi Rp 44.095 per kg.
  • Harga Cabai rawit hijau naik Rp 552 menjadi Rp 55.595 per kg.
  • Harga Bawang merah naik Rp 543 menjadi Rp 37.904 per kg.
  • Harga Daging sapi has/ paha naik Rp 872 menjadi Rp 147.317 per kg.
  • Harga Daging sapi murni/ semur naik Rp 509 menjadi Rp 141.785 per kg.
  • Harga Telur ayam ras naik Rp 62 menjadi Rp 11.350 per kg di Jakarta Selatan, di wilayah lain Jakarta harganya menurun.

Kenaikan harga bahan pangan menjelang hari raya seperti Natal dan Tahun Baru ini memang sering terjadi, tidak berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, hal ini karena menjelang hari raya, masyarakat cenderung lebih banyak menyediakan masakan untuk dinikmati bersama keluarga atau untuk hampers.

Sehingga permintaan bahan pangan pun turut meningkat, jika tidak diimbangi dengan menambah pasokan, maka kenaikan harga bahan pangan akan terjadi.

Meski demikian, daya beli masyarakat masih bagus meski kenaikan harga bahan pangan ini diperkirakan akan tetap bertahan hingga tahun baru 2023.

Baca Juga : Alasan Pertamina Mewajibkan Pembeli LPG 3 Kg Pakai KTP