Hasil Pertandingan Piala AFF 2022, 29 Desember: Indonesia Vs Thailand Imbang 1-1

Pertandingan Piala AFF 2022 pada Kamis (29/12) mempertemukan Indonesia vs Thailand dan Kamboja vs Brunei Darussalam. Berikut hasil pertandingan Piala AFF 2022 Kamis (29/12).

Hasil Pertandingan Piala AFF 2022, 29 Desember: Indonesia Vs Thailand Imbang 1-1
Hasil pertandingan Piala AFF 2022 Indonesia vs Thailand. Gambar : Instagram/@pssi

BaperaNews - Timnas Indonesia berlaga melawan Timnas Thailand dalam babak kualifikasi Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis (29/12). Hasil pertandingan Piala AFF 2022 Indonesia vs Thailand berakhir dengan imbang 1-1.

Laga Piala AFF 2022 Indonesia vs Thailand pada Kamis (29/12) berjalan dengan menegangkan karena Indonesia vs Thailand berakhir dengan hasil yang imbang. Berikut hasil pertandingan Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022 kemarin sore Kamis (29/12) .

Hasil Pertandingan Indonesia Vs Thailand Kemarin Sore pada Kamis (29/12)

Hasil pertandingan Piala AFF 2022 kemarin soreIndonesia punya banyak peluang untuk ciptakan lebih banyak gol namun gagal dieksekusi dengan sempurna, Indonesia lebih menekan sedangkan Thailand lebih tenang dalam penguasaan bola.

Peluang pertama di babak pertama muncul di menit ke-39, Witan Sulaeman gagal cetak gol padahal tinggal menendang bola ke gawang Thailand yang saat itu kosong. Babak pertama selesai tanpa gol, imbang 0-0.

Babak kedua, timnas Indonesia terus menekan, di menit ke-49 Indonesia mendapat hadiah penalti usai pemain Thailand Theerathon melakukan tendangan tangan ketika menahan bola dari Asnawi Mangkualam. Marc Klok jadi eksekutornya, sukses ciptakan gol 1-0 untuk Indonesia.

Thailand lanjutkan laga dengan 10 pemain usai Sanrawat Dechmitr melakukan pukulan brutal kepada Saddil Ramdani, padahal Sanrawat saat itu baru masuk lapangan menggantikan Channarong Promsrikaew.

Timnas Indonesia unggul dalam jumlah pemain, namun tetap belum mampu memaksimalkan peluang. Sejumlah peluang yang didapat Asnawi dan Yakob tidak membuahkan hasil.

Thailand kemudian samakan kedudukan 1-1 di menit ke-70, Sarach Yooyen pembobolnya, diawali dari kesalahan Asnawi dalam backpass bola sehingga bola direbut pemain Thailand.

Tidak ada gol tambahan dari Indonesia maupun Thailand hingga babak kedua usai, laga berakhir imbang 1-1 di Piala AFF 2022.

Baca Juga : Jadwal Piala AFF 2022 Hari Ini: Myanmar Vs Laos Dan Singapura Vs Vietnam

Dalam laga Piala AFF 2022 Indonesia vs Thailand ini, turut hadir orang nomor 1 di Indonesia Presiden Joko Widodo, dari foto-foto yang dibagikan fotografer kepresidenan Agus Suprapto.

Nampak Jokowi menonton bersama Ibu Iriana, memakai jaket dominan warna putih dengan kelir putih, sedangkan Ibu Iriana memakai setelah baju berwarna biru dongker.

Jokowi Nampak senang dan turut melakukan selebrasi ketika Indonesia berhasil membobol gawang Thailand. Jokowi juga didampingi oleh Menpora Zainuddin Amali, Menteri PUPR Basuki Hadimulyo, Ketum PSSI Iwan Bule, Kapolri Jenderal Listyo Sigit, dan Menkeu Sri Mulyani.

Timnas Indonesia selanjutnya akan bertanding melawan Filipina pada Senin 2 Januari 2022 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina. Berikut Klasemen Piala AFF 2022 Grup A.

Klasemen Piala AFF 2022 Grup A:

  1. Thailand 7 poin
  2. Indonesia 7 poin
  3. Kamboja 3 poin
  4. Filipina 3 poin
  5. Brunei Darussalam 3 poin

Baca Juga : Amerika, Kanada, Dan Meksiko Akan Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2026