Komnas Perempuan Temui Istri Irjen Ferdy Sambo, Kondisinya Masih Trauma Dan Syok

Komnas Perempuan mengatakan bahwa pihaknya telah bertemu dengan istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi. Namun, kondisinya masih sangat trauma dan syok.

Komnas Perempuan Temui Istri Irjen Ferdy Sambo, Kondisinya Masih Trauma Dan Syok
Komnas Perempuan temui istri Irjen Ferdy Sambo. Gambar : joglosemarnews.com

BaperaNews - Komnas Perempuan mengatakan bahwa pihaknya telah bertemu dengan istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi. Dalam pertemuan tersebut, Komnas Perempuan menyampaikan bahwa kondisi istri Irjen Ferdy Sambo saat ini masih dalam keadaan terpukul dan syok.

“saat itu adalah ketua Komnas Perempuan Kak Andy Yentriani, menemui dan berkomunikasi dengan ibu Putri Candrawathi di ruang tidur beliau ya dan memang kondisinya beliau masih sangat terpukul syok dan belum mampu menyampaikan atau menceritakan pengalaman traumatik yang dialami," kata Komisioner Komnas Perempuan, Siti Aminah, di kantornya, Rabu (3/8/2022).

Siti menyampaikan pada pertemuan tersebut, pihak Komnas Perempuan didampingan dengan psikolog dari istri Irjen Ferdy Sambo. Ia mengatakan dalam pertemuan tersebut, pihaknya memastikan hak Putri Candrawathi sebagai perempuan yang sedang berhadapan dengan hukum terpenuhi.

"Komnas Perempuan itu mandatnya melakukan pemantauan, memastikan apakah penegakan hukum, pemenuhan hak-hak perempuan yang berhadapan dengan hukum entah nanti statusnya sebagai saksi atau korban itu dipenuhi oleh negara," ujarnya.

Baca Juga : Pengacara Brigadir J Sebut Posisi Otak Pindah, Komnas HAM Tunggu Hasil Autopsi Resmi

Siti mengatakan kondisi istri Irjen Ferdy Sambo yang masih dalam keadaan trauma itu dilatarbelakangi oleh kekhawatiran adanya dampak terhadap anaknya akibat kasus tersebut. Ia menilai bahwa banyak anggapan dalam pemberitaan dan spekulasi mengenai kasus tersebut dapat berdampak kepada anak-anaknya.

"Hal ini juga sebenarnya tidak lepas dari kekhawatiran Ibu Putri Candrawathi terhadap penanganan kasus ini. Sebagai ibu dia sangat mengkhawatirkan anak-anaknya akan terdampak kasus ini karena bagaimanapun pemberitaan yang demikian, apa ya, masif dan juga bisa dikatakan menyoal hal-hal yang tidak berkaitan langsung dengan kasusnya sendiri, itu memperburuk kondisi psikologis ibu Putri Candrawathi baik untuk dirinya maupun kekhawatirannya terhadap anak-anaknya," jelas Siti.

Lebih lanjut, Komnas HAM mengatakan istri Irjen Ferdy Sambo itu menjadi saksi kunci dalam kasus dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oleh Brigadir J. Oleh sebab itu, Komnas Perempuan mengatakan saat ini pemulihan kesehatan istri Irjen Ferdy Sambo menjadi yang utama. Sehingga membatasi orang-orang yang ingin bertemu dengannya.

"Kami berkomunikasi dengan hal itu dan kami membatasi karena semakin banyak orang yang bertemu dengan ibu Putri Candrawathi, sementara dia belum siap itu akan memperburuk kondisinya itu, satu hal. Kemudian hal yang lain ketika berulang kali bercerita itu juga akan memperburuk trauma yang dialami," tutur Siti.

Baca Juga : Ada Rencana Ingin Menikah, Kekasih Bicara Sosok Brigadir J. Bikin Terharu!