Sekretariat Wapres RI Buka Lowongan Kerja untuk S1 Hingga S3

Kementerian Wapres RI membuka lowongan kerja untuk lulusan S1 sampai dengan S3. Simak selengkapnya!

Sekretariat Wapres RI Buka Lowongan Kerja untuk S1 Hingga S3
Sekretariat Wapres RI Buka Lowongan Kerja untuk S1 Hingga S3. Gambar : rakortekstunting.com

BaperaNewsSekretariat Wakil Presiden (Wapres) membuka lowongan kerja untuk lulusan S1 hingga S3 dalam rangka mencari muda-muda terbaik untuk bidang dukungan kebijakan pembangunan manusia dan pemerataan pembangunan.

Lowongan kerja Sekretariat Wapres dibuka dengan posisi tenaga ahli untuk mendukung percepatan pengurangan stunting di Indonesia.

Informasi loker Sekretariat Wapres diunggah di laman resmi Wapres RI. Pelamar yang lolos akan ditempatkan sebagai tenaga ahli dalam melakukan pendampingan mengatasi stunting.

Berikut sejumlah posisi yang diperlukan pada lowongan kerja Sekretariat Wapres Agustus 2023.

Posisi Tenaga Ahli yang Diperlukan di Lowongan Kerja 2023 Sekretariat Wapres

  • Senior Advisor (1 orang): lulusan S3 dan memiliki pengalaman kerja minimal 15 tahun.
  • Monitoring Analyst Quantitative (1 orang): lulusan S1/S2/S3 dan memiliki pengalaman kerja minimal 8 tahun.
  • Evaluation Specialist (1 orang): lulusan S2/S3 dan memiliki pengalaman kerja minimal 8 tahun.
  • Public Health Specialist ( 1 orang): lulusan S2/S3 dan memiliki pengalaman kerja minimal 8 tahun.
  • Gender and Social Inclusion Specialist (1 orang): lulusan S2/S3 dan memiliki pengalaman kerja minimal 8 tahun.
  • Complaint Handling Specialist (1 orang): lulusan S1 dan memiliki pengalaman kerja minimal 8 tahun.

Syarat Lowongan Kerja 2023 Tenaga Ahli Sekretariat Wapres

  • Surat lamaran
  • CV
  • Fotocopy ijazah terakhir, NPWP, kontrak tertinggi pada pekerjaan sejenis, bukti setor pajak tahunan
  • Surat keterangan sehat jasmani rohani
  • Salinan dokumen referensi

Semua dokumen pelamar untuk lowongan kerja 2023 Sekretariat Wapres dikirim ke alamat UKPBJ Setwapres Jl. Kebon Sirih No.14 Jakarta Pusat 10110 atau email: [email protected] paling lambat 6 Agustus 2023 pukul 14.00 WIB.

Baca Juga : Lowongan Kerja KAI Properti Agustus 2023

Tugas Umum Tenaga Ahli Sekretariat Wapres Loker 2023

  • Koordinasi dengan pelaksana program di segala tingkatan
  • Mengendalikan pelaksanaan program sesuai kebijakan yang ada
  • Memberi masukan profesional untuk rumuskan kebijakan nasional
  • Melakukan kajian kebijakan dan merancang modul pelatihan panduan untuk percepatan penurunan stunting
  • Melakukan penguatan substansi kapasitas pelaksana program
  • Memfasilitasi kegiatan pembelajaran dan praktik antar program
  • Memantau dan mengevaluasi pelaksanaan atau masalah di lapangan

Tugas Khusus Tenaga Ahli Sekretariat Wapres Loker 2023

  • Perencanaan dan analisis program
  • Supervisi dan monitoring
  • Peningkatan kapasitas
  • Manajemen informasi dan data

Itulah informasi loker 2023 sebagai Tenaga Ahli Sekretariat Wapres yang dibuka lamarannya maksimal di hari ini Minggu (6/8). Informasi lebih lanjut bisa Anda simak di https://wapresri.go.id atau https:/www.stunting.go.id. Semoga bemanfaat!

Baca Juga : Astra Buka Banyak Lowongan Kerja Nih, Cek Disini Syaratnya