Hakan Calhanoglu Jadi Musuh Baru Fans Ac Milan

Hengkangnya gelandang serang Hakan Calhanoglu ke Inter Milan membuat Fans Ac Milan geram, ditambah provokasi yang dilakukan oleh Hakan Calhanoglu saat sedang melakukan selebrasi.

Hakan Calhanoglu Jadi Musuh Baru Fans Ac Milan
Hakan Calhanoglu Jadi Musuh Baru Fans Milan. Gambar : Dok. AFP/TIZIANA FABI

BaperaNews - Fakta terbaru mengenai memburuknya hubungan fans AC Milan dengan Hakan Calhanoglu memang sudah sulit untuk diperbaiki. Hengkangnya gelandang serang Turki ini ke Inter Milan merupakan dampak dari tuntutan gaji yang terlalu tinggi dan membuat manajemen Milan tak mampu untuk memenuhinya.

Tuntutan tersebut juga menjadi salah satu alasan mengapa hubungan Hakan Calhanoglu dengan fans AC Milan kian memburuk. Ditambah lagi fakta mengejutkan perihal provokasi yang dilakukan oleh Hakan Calhanoglu saat sedang melakukan selebrasi.

Selebrasi berbau provokatif tersebut dilakukan oleh Hakan Calhanoglu setelah berhasil menerobos gawang Milan pada saat bermain di laga derby della Madonnina.

Cemoohan para fans Rossoneri pun di San Siro dilontarkan ke Hakan Calhanoglu saat dan setelah laga derby della Madonnina berlangsung. Pada kesempatan tersebut, Hakan Calhanoglu baru pertama kali berhadapan langsung dengan Milan, terhitung sejak iya ditransfer gratis ke Inter tepatnya pada musim panas tahun lalu.

Setidaknya Hakan Calhanoglu yang merupakan pemain muda yang baru berusia 27 tahun, pernah bermain di Milan selama 4 musim dengan total sumbangsih 32 gol dari 172 pertandingan yang dilakukannya.

Hakan Calhanoglu resmi bergabung dengan Inter bulan Juni lalu dengan penawaran gaji hanya selisih 500 ribu euro dari penawaran gaji yang dulu diberikan oleh manajemen Milan.

Intrik Hakan Calhanoglu mulai dilakukan dengan memberikan keterangan kepada publik bahwa dirinya hanya diinginkan oleh pelatih Milan saja. Satu – satunya orang yang ingin dirinya bertahan hanyalah pelatih bernama Stefano Pioli.

Hakan Calhanoglu juga memberikan keterangan bahwa dirinya tak pernah ada masalah dengan fans Rossoneri yang sebelumnya memang sering meminta untuk berfoto atau membubuhkan tanda tangan saat bertemu di Kota Milan.

Saat berbagai lontaran pertanyaan disampaikan ke Hakan Calhanoglu perihal perayaan gol saat melawan Milan, ia pun menjawab, “perayaan akan saya lakukan seperti biasa.”

Namun pada kenyataannya, pernyataan yang diberikan oleh Hakan Calhanoglu tak sesuai dengan tindakannya saat melakukan perayaan.

Hakan Calhanoglu melakukan perayaan gol yang tak biasa. Hakan Calhanoglu sengaja melakukan konversi tendangan penalti. Kemudian ia merayakannya sambil meletakkan kedua tangan di bagian telinga. Aksinya pun diperlihatkan langsung kepada para fans Milan. Hakan Calhanoglu juga terlihat menatap langsung para fans Milan saat melakukan aksinya tersebut. Ditambah lagi dalam postingannya di akun Instagram pribadinya, pada video selebrasi ditulis caption ‘I M Hakan, I M Inter’.

Dari tindakan yang telah dilakukan oleh Hakan Calhanoglu inilah yang membuat hubungan dengan fans Milan semakin memburuk.