WNA Australia Ditangkap Usai Meludahi Imam Masjid di Bandung

Warga negara asing asal Australia ditangkap polisi setelah meludahi imam masjid di Bandung, Kejadian tersebut terekam CCTV dan menjadi video viral di media sosial.

WNA Australia Ditangkap Usai Meludahi Imam Masjid di Bandung
WNA Australia Ditangkap Usai Meludahi Imam Masjid di Bandung. Gambar : Unsplash/T Foz

BaperaNews - Warga negara asing asal Australia berinisial MB ditangkap polisi usai meludahi imam masjid Jami Al Muhajir Buah Batu, Bandung pada hari Jumat (28/4) lalu.

MB meludah pada imam masjid karena merasa terganggu dengan suara murrotal Al Qur’an yang saat itu diputar di masjid. MB hendak kabur kembali ke negaranya pada hari Sabtu (29/4) pukul 01.00 WIB ketika diringkus polisi.

“Pelaku kasus WNA Australia ludahi imam masjid sekarang diamankan di Bandara Soetta Cengkareng, Tangerang. MB mau pulang ke negara asalnya” tutur Kapolrestabes Bandung Budi Sartono. MB ditangkap 24 jam usai kejadian dengan koordinasi bersama pihak Imigrasi Bandara Soetta.

“Jadi MB sedang dimintai keterangan oleh Polrestabes Bandung terkait tindak tidak terpuji yang ia lakukan kepada imam masjid yang bernama Muhammad Basri” imbuhnya.

“Kami koordinasi untuk menunda sementara yang bersangkutan dan kami amankan dulu ke Polrestabes untuk dimintai keterangan. Kami gerak cepat, membuat tim langsung ke masjid, dan memang benar ada yang melapor seorang WNA melakukan tindak tidak menyenangkan itu” pungkas Budi. 

Baca Juga : Demo Anti Turki Di Swedia Memanas Usai Al Quran Dibakar

Kejadian Kasus WNA Australia Ludahi Imam masjid Terekam CCTV

Peristiwa WNA Australia berinisial MB meludahi imam Masjid di Bandung ini terekam CCTV di masjid, video rekamannya viral di media sosial. Awalnya diputar bacaan ayat suci Al Qur’an di masjid dengan pengeras suara karena masih masa lebaran. Pelaku diduga terganggu dengan suara tersebut. Pelaku yang memakai baju dan topi hitam masuk ke masjid, mendatangi Basri di mimbar masjid.

Basri saat itu sedang mendengarkan bacaan Al Qur’an, ia terkejut dengan kedatangan MB. MB kemudian merebut ponsel milik Basri yang dipakai untuk memutar bacaan Al Qur’an dan membantingnya dengan keras, MB juga mematikan bacaan Al Qur’an di ponsel tersebut bahkan meludahi Basri tepat di wajahnya.

Tidak hanya meludah, pelaku MB juga mengancam akan berbuat kekerasan dan berkata kasar. Ketika pelaku hendak berbuat kasar lebih lanjut, Basri lari untuk menyelamatkan diri. Selama berada di Bandung, pelaku memang menginap di hotel yang berlokasi tak jauh dari masjid.

Keterangan Korban Kasus WNA Australia Ludahi Imam Masjid

“Jadi itu pas Jumat bersih memang suka ada murottal Al Qur’an, sepertinya dia terganggu. Dia ngomong kasar bahasa Inggris saya kurang paham artinya tapi ada kata fuck enam kali dengan nada tinggi. Dia kemudian ancang-ancang mukul saya, tapi saya langsung lari ke kantor masjid dan saya tidak kena pukul” terang Basri (korban). 

Baca Juga : Remaja Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel: Kericuhan di Tepi Barat