Siswa SMAN 17 Makassar Demo, Kepala Sekolah Tutup Mata

Ratusan siswa SMAN 17 Makassar berdemonstrasi menuntut perubahan dalam kepemimpinan sekolah dan pemecatan Kepala Sekolah Sumiati yang dianggap otoriter.

Siswa SMAN 17 Makassar Demo, Kepala Sekolah Tutup Mata
Siswa SMAN 17 Makassar Demo, Kepala Sekolah Tutup Mata. Gambar: Kolase Tiktok/ @cybertimurnews.com

BaperaNews - Siswa-siswa SMAN 17 Makassar menggelar aksi demonstrasi di sekolah pada Senin, 16 Oktober 2023. Mereka menuntut perubahan dan memprotes kepala sekolah mereka, Sumiati, yang dianggap berlaku otoriter selama menjabat.

Ratusan siswa dari SMAN 17 Makassar berkumpul di lapangan upacara sekolah pada hari Senin. Mereka mengambil alih kepemimpinan upacara saat pemimpin upacara hendak meninggalkan upacara. Ini adalah bentuk protes terhadap kebijakan otoriter yang mereka nilai telah lama berlangsung di bawah kepemimpinan Sumiati.

Para siswa-siswi SMAN 17 ini menggugat pemberhentian jabatan Kepala Sekolah Sumiati. Mereka menyampaikan sejumlah keluhan dan keresahan, termasuk perilaku semena-mena terhadap guru-guru, kebijakan sepihak tanpa mempertimbangkan aspirasi guru dan siswa, serta tindakan yang dianggap melanggar hak-hak siswa seperti penyitaan dan pengecekan handphone yang tidak berhubungan dengan permasalahan sekolah.

Selain itu, Sumiati juga dituduh melakukan diskriminasi terhadap siswa-siswi berdasarkan latar belakang orang tua mereka. Penggunaan fasilitas sekolah yang seharusnya merupakan hak siswa-siswi juga dianggap dibatasi. 

Baca Juga : Pengurus Pondok Pesantren di Bogor Cabuli Santriwati, Begini Modusnya!

Keluhan yang dirasakan siswa-siswi SMAN 17 Makassar terhadap kepemimpinan Sumiati begitu banyak dan serius, sehingga mereka meminta kepala sekolah ini dicopot dari jabatannya.

Wakil Kepala Sekolah SMAN 17 Makassar, Hj Kartini Kurnia, meminta perwakilan siswa dari berbagai organisasi seperti OSIS, MPK, dan ekskul untuk melakukan audiensi di ruangan. Namun para siswa tetap berdiri di lapangan upacara dan enggan bubar.

Sumiati telah menjabat sebagai Kepala Sekolah di SMAN 17 Makassar sejak dilantik pada 27 September 2022. Sejak saat itu, berbagai permasalahan yang dirasakan oleh siswa-siswi dan guru-guru sekolah tersebut semakin terasa.

Hingga berita ini diterbitkan, Sumiati belum memberikan tanggapan terkait tuntutan para siswa SMA Demo ini. Namun, aksi protes ini jelas menunjukkan ketidakpuasan.

View this post on Instagram

A post shared by Bapera News (@baperanews)

Baca Juga : Viral! Guru di Sumbawa Pukuli Siswa yang Tak Mau Salat