Dokter Kulit Ungkap Bahaya Dari Tren Mandi Air Lumpur di TikTok

Dokter spesialis kulit dari DNI Skin Center Dr. dr Darma SpKK (K) mengungkap bahaya mandi air lumpur yang sedang tren di Tiktok. Apa saja bahayanya? Yuk simak!

Dokter Kulit Ungkap Bahaya Dari Tren Mandi Air Lumpur di TikTok
Kolase Foto Tren mandi air lumpur di TikTok. Gambar : Tangkapan Layar TikTok/@atorizzs

BaperaNews - Viral tren mandi air lumpur di TikTok, dilakukan dengan merendam tubuh di dalam bak berisi semen yang telah dicampur dengan air dan lumpur. Penonton live TikTok akan memberi satu koin ketika pembuat konten menyiram tubuhnya dengan air lumpur satu kali, air lumpur akan disiram lebih banyak jika diberi 100 koin.

Live mandi air lumpur di TikTok ini sering dibagikan oleh akun @atorizzs, sejumlah konten mandi air lumpur dibagikan, dilakukan oleh wanita mulai dari ibu-ibu hingga nenek-nenek atau lansia.

“Guys sekarang gantian anaknya ya, tadi ibunya dari jam 5 subuh sampai jam 9 pagi dan sekarang anaknya mandi sampai sore, ternyata mereka sekeluarga pengemis” tulis akun tersebut.

Dokter spesialis kulit dari DNI Skin Center Dr. dr Darma SpKK (K) pun menjelaskan bahaya mandi air lumpur yang tren di TikTok ini. Ia menyebut bahaya mandi air lumpur tersebut bisa memicu timbulnya penyakit dan kontaminasi bahaya lainnya.

Mandi air lumpur seringkali dilakukan dengan air kotor, mengandung limbah, logam berat, bahan organik dan anorganik, feces, urine, dan bahan kimia.

“Paparan tubuh terhadap air yang terkontaminasi tersebut bisa menyebabkan penyakit dan infeksi kulit seperti infeksi dari bakteri, pada orang tertentu bisa sampai eksim atau alergi” terangnya pada Kamis (12/1).

Apakah ada gejala penyakit akibat mandi air lumpur? Tentu saja akan ada beberapa gejala penyakit yang bisa muncul akibat mandi air lumpur. Berikut gejala penyakit akibat mandi air lumpur yang sudah dirangkum oleh Tim Redaksi Bapera News.

Baca Juga : Hamil di Luar Nikah, Ratusan Remaja Ponorogo Ajukan Permohonan Nikah Dini ke PA

Gejala Penyakit Akibat Mandi Air Lumpur: 

  • Kemerahan di kulit.
  • Suhu tubuh lebih hangat karena terjadi peradangan.
  • Kulit nyeri.
  • Infeksi bakteri yang menyebabkan munculnya nanah, bisul, hingga kulit melepuh dan panas.
  • Bercak kemerahan dan gatal di kulit akibat alergi atau eksim.

Untuk mencegah masalah tersebut, jika sudah terlanjur mandi lumpur, Dr. dr Darma SpKK (K) menyarankan untuk segera mandi air bersih dengan sabun, pastikan semua kotoran di kulit terangkat, gunakan obat antiseptik jika ada luka serta segera berobat ke dokter jika merasa ada gejala infeksi dan ketidaknyaman lainnya.

Dr. dr Darma SpKK (K) menegaskan, tren mandi air lumpur di TikTok ini perlu disikapi dengan bijak, tak perlu dilakukan jika tidak perlu sebab lebih banyak resikonya, baik itu pada kesehatan kulit maupun kesehatan tubuh secara keseluruhan. Serta dari penelitian selama ini belum ada temuan ada manfaat mandi lumpur, hanya menimbulkan segala bahaya.

Jadi tak perlu mengikuti tren di media sosial jika tidak ada manfaatnya ya, semoga bermanfaat.

Baca Juga : TikTok Bocorkan Alasan Kenapa Video Bisa Masuk FYP