Pertama di Indonesia, Di Toko Ini Bisa Belanja Perhiasan Sambil Ngopi

Pertama kali hadir di Indonesia, toko perhiasan yang bergabung dengan gerai kopi dan kue. Penasaran dimana toko perhiasan ini? Simak Ulasannya di sini!

Pertama di Indonesia, Di Toko Ini Bisa Belanja Perhiasan Sambil Ngopi
Toko pertama di Indonesia dengan belanja perhiasan sambil ngopi. Gambar : Dok/Radar Palembang

BaperaNews - Toko perhiasan biasanya berdiri sendiri, tidak bersama dengan toko lain atau tidak memiliki dagangan lain, namun berbeda dengan toko perhiasan The Palace Jeweler, toko perhiasan ini unik karena menjadi satu dengan gerai kopi dan gerai kue.

Toko perhiasan yang menyatu dengan gerai kopi, The Palace jeweler membuka gerai terbarunya di Living World Alam Sutera, memperkenalkan konsep terbaru toko perhiasan, yang disertai dengan café dan bakery. Lokasi berada di Ground Floor, satu lantai dengan toko-toko lain yang semuanya ialah tempat makan.

“Tujuannya ialah agar The Palace Jeweler bisa jadi bagian gaya hidup masyarakat sehari-hari” tutur General Manager The Palace Jeweler Jelita Setifa hari Rabu (11/1). Jadi pihaknya ingin memberi pengalaman belanja yang unik dan berbeda, mengusung konsep megastore perhiasan.

Gerai didesain sebagai one stop shopping destination, maka pembeli tidak perlu pindah tempat untuk mencari perhiasan yang dibutuhkan, yakni mulai dari gold jewelry, diamond jewelry, juga precious stone.

Baca Juga : Jakarta Akan Punya 3 Mall Baru Tahun 2023

Harga yang ditawarkan juga beragam, ratusan ribu hingga puluhan juta rupiah. Bahkan ada berlian asli yang ditawarkan dengan harga cukup terjangkau mulai dari Rp 888 ribu sehingga cocok untuk konsumen yang baru memulai mengoleksi perhiasan berlian.

Di gerai ini, semuanya juga transparan, pembeli bisa mengecek kadar emas dengan alat yang disediakan. Juga bisa memeriksa karat, kecerahan, maupun potongan berliannya. Semua perhiasan telah diberi keterangan berapa beratnya, kadarnya, atau gradenya.

“Semua informasi ini penting ya, agar pembeli nyaman terhadap perhiasan yang dipilih. Di tempat lain mungkin pembeli hanya bisa percaya ketika kadar emas sekian disebutkan oleh penjual, tapi kalau disini mereka bisa memeriksa secara langsung” imbuhnya.

Misalnya perhiasan dari Moela Collection memiliki kualitas H-VS dengan kadar emas 18K/ 75%. Untuk perhiasan yang lebih mewah, ada koleksi dengan kadar emas lebih tinggi atau berlian dengan grade tinggi,

Selain emas dan berlian, perhiasan lain yang dijual ialah safir dan batu ruby, koleksi khusus kolaborasi dengan Samuel Wattimena dan Anne Avantie, dan lainnya. Diharapkan gerai The Palace Jeweler yang ke-45 ini bisa memberi pengalaman baru dan kenyamanan pada konsumen yang berbelanja perhiasan.

“Dengan pembukaan toko ini kami ingin mengatakan bahwa brand tidak hanya menyediakan perhiasan emas dan berlian berkualitas namun juga menyajikan pengalaman pembeli yang selalu berkembang” pungkasnya.

Baca Juga : Kronologi Perampokan Toko Emas di ITC BSD, Pelaku Bawa Pistol Ancam Saksi dan Security