Konser Raisa Dan BLACKPINK Dilarang Digelar di GBK, Menpora: Untuk Piala Dunia

Menpora melarang Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK) dipakai tahun depan demi persiapan Piala Dunia. Lantas bagimana nasib konser BLACKPINK dan Raisa?

Konser Raisa Dan BLACKPINK Dilarang Digelar di GBK, Menpora: Untuk Piala Dunia
Menpora Larang SUGBK dipakai tahun depan. Gambar : Instagram/@fakhri_nur24

BaperaNews - Terdapat kabar mengejutkan, Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) dilarang dipakai pada tahun depan. Zainudin Amali selaku Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) menyampaikan bahwa hal tersebut dilakukan sebagai bentuk persiapan Indonesia sebagai Piala Dunia U-20 2023 yang akan diselenggarakan pada 20 Mei – 11 Juni 2023.

Dengan adanya informasi larangan tersebut maka akan berimbas kepada beberapa kegiatan, seperti Timnas Indonesia yang dipastikan tidak dapat bermain di GBK untuk Piala AFF 2022. Selain itu, konser BLACKPINK yang akan digelar pada 11 dan 12 Maret 2023 juga terancam.

Dalam pernyataannya di Jakarta pada Rabu (02/11) kemarin, Menpora menjawab pertanyaan soal pemakaian GBK bahwa pastinya tidak boleh digunakan, jadi semua stadion yang telah terdaftar di FIFA dan itu telah disetujui oleh FIFA, maka pada bulan November ini akan mulai dilakukan renovasi.

Selain itu, Zainudin menambahkan bahwa bagi yang telah selesai, tidak diizinkan dipergunakan untuk kegiatan lain lantaran stadion GBK merupakan milik negara.

Zainudin Amali pun menawarkan pilihan stadion lain untuk dipakai, terutama untuk home base Timnas Indonesia ketika pelaksanaan Piala AFF 2022. Adapun opsi lain yang ditawarkan yaitu stadion Pakansari dan Patriot, lantaran stadion tersebut tidak dipakai.

Sementara itu, BLACKPINK dijadwalkan akan menggelar konser di Jakarta, Indonesia pada paruh pertama tahun 2023. Informasi detail terkait konser kini telah diumumkan oleh iMe Indonesia selaku penyelenggara di media sosialnya pada Jumat (28/10).

Baca Juga : Info Lengkap Jadwal Dan Harga Tiket Konser BLACKPINK Di Jakarta!

Berdasarkan informasi dari unggahan penyelenggara tersebut, konser yang bertema "BORN PINK: World Tour" di Jakarta akan digelar pada 11 dan 12 Maret 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). 

Diketahui, konser BLACKPINK memiliki jadwal yang berbeda, yaitu pukul 19.00 WIB untuk hari pertama konser BLACKPINK tanggal 11 Maret. Sementara itu, konser pada 12 Maret akan dimulai pada pukul 18.30 WIB.

Kemudian terkait tiket konser BLACKPINK juga akan mulai dijual pada 14 November untuk presale Weverse dan publik pada tanggal 15 November.

Sebagai informasi, Indonesia merupakan salah satu negara yang akan dikunjungi oleh girl grup BLACKPINK pada tahun 2023 mendatang. Secara keseluruhan, BLACKPINK telah memulai tur dunianya pada 15 dan 16 Oktober di Seoul, Korea Selatan. Kemudian mereka juga terbang ke Amerika untuk konser di beberapa kota, seperti Houston dan Dallas pada Oktber 2022 lalu.

Selain konser BLACKPINK, seorang penyanyi papan atas dalam negeri yaitu Raisa juga telah berencana akan menggelar konser tunggal di GBK pada 25 Februari 2023. Diketahui, konser Raisa merupakan perwujudan dari konser yang awalnya direncanakan berlangsung pada tahun 2020 lalu. Akan tetapi, wabah pandemi Covid-19 yang melanda di Indonesia membuat rencana tersebut tertunda sekitar 3 (tiga) tahun.

Baca Juga : PSSI Beri Surat Untuk FIFA Soal Percepatan KLB, Berikut Isi Suratnya!