Kementerian ATR/BPN Buka Lowongan Kerja, Dibuka Hingga 21 Januari 2024

Kementerian Agraria dan Tata Ruang atau Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) saat ini membuka lowongan pekerjaan untuk para lulusan sarjana (S1) hingga 21 Januari 2024.

Kementerian ATR/BPN Buka Lowongan Kerja, Dibuka Hingga 21 Januari 2024
Kementerian ATR/BPN Buka Lowongan Kerja, Dibuka Hingga 21 Januari 2024. Gambar : Instagram/@pusdatin.atrbpn

BaperaNews - Kementerian Agraria dan Tata Ruang atau Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) membuka peluang karir untuk para lulusan sarjana (S1). Pengumuman lowongan kerja ini disampaikan melalui akun resmi Instagram @pusdatin.atrbpn pada Rabu, 15 November 2023.

Bagian Pusat Data dan Informasi Pertanahan, Tata Ruang, dan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (Pusdatin) Kementerian ATR/BPN mencari individu yang berkualitas untuk dua posisi, yaitu Tenaga Ahli Tata Kelola TI dan Tenaga Ahli Web GIS.

Baca Juga : BPJS Kesehatan Buka Lowongan Kerja, Semua Jurusan Bisa Daftar!

Lowongan kerja ATR/BPN ini akan tetap terbuka hingga 21 Januari 2024 mendatang. Bagi mereka yang berminat, berikut adalah ketentuan dan kualifikasi yang harus dipenuhi untuk masing-masing posisi:

Tenaga Ahli Tata Kelola TI

  • Pendidikan Minimal S1 Teknik Informatika, Sistem Informasi, Ilmu Komputer, Manajemen, atau Teknik Industri.
  • Keahlian dalam menyusun peraturan atau kebijakan teknologi informasi.
  • Pemahaman terhadap IT governance frameworks seperti COBIT dan ITIL.
  • Pengalaman minimal dua tahun di bidang IT governance dan compliance.
  • Memahami proses bisnis pengelolaan program atau portofolio teknologi informasi.
  • Kemampuan koordinasi dan komunikasi yang baik.
  • Kemampuan belajar cepat dan mudah beradaptasi.
  • Bersedia untuk bekerja di Cikeas, Bogor, Jawa Barat.

Tenaga Ahli Web GIS

  • Pendidikan minimal S1 Ilmu Komputer, Teknik Informatika, Geodesi, Geomatika, Sistem Informasi, Geografi, atau Teknik Sipil.
  • Pemahaman tentang Geonode, ReactJS, Docker, openlayers, leaflet, atau MapLibre, OGC WMS WFS Vector Tile menjadi nilai tambah.
  • Pengalaman dengan GIS Web Application minimal dua tahun, fresh graduate dapat mendaftar.
  • Pengalaman dalam membangun GIS Web Application (Geoserver).
  • Pengalaman dengan database Oracle atau Postgre.
  • Menguasai software pengolahan data untuk pemetaan QGis, AutoCad, ArcView, dan GIS.
  • Memahami Sistem Informasi Geografi (SIG).
  • Kemampuan analisis dan merancang problem-solving yang baik.

Bagi yang memenuhi kualifikasi, dapat mengirimkan Curriculum Vitae (CV) beserta berkas pendukung ke email resmi Kementerian ATR/BPN, yaitu [email protected] dengan subjek "TA_webGIS_Nama Lengkap". Batas pengiriman berkas adalah paling lambat 21 Januari 2024.

Baca Juga : Lowongan Kerja Indofood, Ini Syarat dan Posisi yang Dibuka!