Apakah Berkumur Membatalkan Puasa? Ini Hukumnya!

Berkumur saat puasa seringkali jadi perdebatan karena dianggap dapat membatalkan puasa, namun ternyata begini fakta hukumnya!

Apakah Berkumur Membatalkan Puasa? Ini Hukumnya!
Apakah Berkumur Membatalkan Puasa? Ini Hukumnya! Gambar: Unsplash.com/Dok.Towfiqu Barbhuiya

BaperaNews - Berkumur menjadi salah satu kebiasaan yang sering dilakukan dalam kehidupan sehari-hari untuk menjaga kesehatan mulut dan gigi. Namun, saat menjalankan ibadah puasa, berkumur bisa menjadi perdebatan karena dikhawatirkan dapat membatalkan puasa. 

Hal tersebut sering membuat sebagian orang merasa ragu untuk melakukan kebiasaan berkumur saat berpuasa. 

Banyak di antara kamu mempertanyakan apakah benar berukumur dapat membatalkan puasa? Apa saja hal yang perlu diperhatikan saat berkumur ketika puasa, terutama bulan suci Ramadhan

Untuk mengetahui hal tersebut, Bapera News akan menjelaskan dalil berkumur saat puasa, bagaimana cara berkumur yang aman agar tidak membatalkan puasa hingga manfaatnya.

Apakah Berkumur Membatalkan Puasa

Berkumur sering menjadi perdebatan di kalangan umat Islam, terutama saat menjalankan ibadah puasa. Pertanyaan "Apakah berkumur membatalkan puasa?" menimbulkan kekhawatiran bagi mereka yang ingin menjaga kebersihan mulut sepanjang hari.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui hukum berkumur saat puasa dan bagaimana melakukannya dengan benar agar tidak membatalkan puasa di bulan Ramadhan.

Para ulama menyatakan bahwa berkumur tidak akan membatalkan puasa selama air yang digunakan untuk berkumur tidak tertelan. 

Berkumur saat puasa diperbolehkan, baik untuk menjaga kebersihan mulut maupun saat melaksanakan wudhu sebelum sholat. Namun, saat berkumur, orang yang berpuasa harus berhati-hati untuk tidak sampai tertelan air, yang dapat menyebabkan batalnya puasa.

Hukum Berkumur Saat Puasa

Hukum berkumur saat puasa, baik dengan niat menjaga kebersihan mulut atau saat wudhu, adalah boleh.

Al-Quran dan Hadits tidak melarang umat Islam untuk berkumur saat berpuasa. Namun, perlu diperhatikan bahwa saat berkumur, air tidak boleh tertelan agar puasa tetap sah, terutama ketika bulan Ramadhan.

Dalil Berkumur Saat Puasa

Berkumur dengan sungguh-sungguh menjadi salah satu sunnah ketika berwudhu. Lain halnya ketika berkumur saat puasa. 

Tidak disunnahkan untuk umat Muslim berkumur dengan bersungguh-sungguh saat sedang menjalani puasa, karena khawatir dapat membatalkan puasanya oleh air yang terlalu kencang atau banyak saat berkumur.

أَمَّا الصَّائِمُ فَلَا تُسَنُّ لَهُ الْمُبَالَغَةُ بَلْ تُكْرَهُ لِخَوْفِ الْإِفْطَارِ كَمَا فِي الْمَجْمُوعِ

“Adapun orang yang berpuasa maka tidak disunnahkan untuk bersungguh-sungguh dalam berkumur karena khawatir membatalkan puasanya sebagaimana keterangan yang terdapat dalam kitab al-Majmu`” (Zakariya al-Anshari, Asna al-Mathalib Syarh Raudl ath-Thalib, Beirut-Dar al-Kutub al-Ilmiyyah, cet ke-1, 1422 H/2000 M, juz, 1, h. 39)

Bolehkah Berkumur Menggunakan Obat Kumur?

Berkumur Menggunakan Obat Kumur

Berkumur Menggunakan Obat Kumur. Gambar: Pixabay.com/Dok.Dok.Olichel

Berkumur menggunakan obat kumur saat puasa diperbolehkan asalkan tidak tertelan. Penggunaan obat kumur bertujuan untuk menjaga kebersihan dan kesegaran mulut selama puasa. Namun, disarankan untuk memilih obat kumur yang tidak mengandung alkohol dan bahan-bahan berbahaya lainnya.

Bagaimana Cara Berkumur yang Aman Saat Puasa

Secara keseluruhan, berkumur merupakan kegiatan yang sangat penting untuk menjaga kesehatan mulut dan gigi. Walaupun saat berpuasa, perlu diperhatikan cara berkumur yang aman agar tidak membatalkan puasa. Berikut adalah cara dan tips yang aman untuk berkumur ketika puasa terutama di bulan suci Ramadhan ini.

Cara dan Tips Berkumur yang Aman Saat Puasa : 

1. Berkumur Saat Pagi dan Malam Hari

Berkumur dilakukan pada waktu pagi dan malam hari. Kedua waktu tersebut memungkinkan tubuh untuk mendapatkan cukup cairan dari makanan dan minuman selama waktu berbuka dan sahur. Hal ini juga membantu mencegah terjadinya dehidrasi saat berpuasa.

2. Gunakan Air Garam Hangat

Air garam hangat dapat membantu membersihkan mulut dan tenggorokan dengan lebih baik daripada air biasa. Selain itu, air garam hangat juga dapat membantu mengurangi pembengkakan pada gusi dan membantu mempercepat penyembuhan luka pada mulut.

3. Kurangi Intensitas Berkumur

Hindari berkumur terlalu sering atau terlalu kuat saat berpuasa. Hal ini dapat menyebabkan dehidrasi dan gangguan kesehatan lainnya.

4. Hindari Menggunakan Obat Kumur yang Mengandung Alkohol

Beberapa obat kumur mengandung alkohol, yang dapat menghilangkan air dari mulut dan menyebabkan dehidrasi. Untuk itu, hindari penggunaan obat kumur yang mengandung alkohol saat berpuasa.

5. Menunduk Saat Berkumur

Berkumur memang diperbolehkan saat berpuasa, namun kamu perlu mencegah air tertelan saat berkumur. Maka dari itu kamu perlu hati-hati, dan disarankan untuk menunduk saat berkumur agar mencegah air masuk ke kerongkongan.

Manfaat Berkumur-Kumur Selama Puasa

Manfaat Berkumur-Kumur Selama Puasa

Manfaat Berkumur-Kumur Selama Puasa. Gambar: coolgate.com

Berkumur saat puasa memiliki beberapa manfaat, di antaranya:

  1. Menjaga kebersihan mulut: Berkumur dapat membantu membersihkan sisa-sisa makanan yang menempel di gigi dan gusi.
  2. Mengurangi bau mulut: Puasa seringkali menyebabkan bau mulut tidak sedap. Dengan berkumur, bau mulut dapat diminimalisir.
  3. Mencegah infeksi mulut: Berkumur dapat membantu mencegah infeksi mulut yang disebabkan oleh bakteri atau jamur.

Berkumur Saat Wudhu

Berkumur Saat Wudhu

Berkumur Saat Wudhu. Gambar: Unsplash.com/Dok.Masjid Pogung Dalangan

Peranan berkumur dapat membersihkan mulut dan menjaga kesegaran nafas. Wudhu juga menjadi bagian penting dalam menjaga kebersihan diri sebelum melaksanakan ibadah sholat. 

Walaupun, berkumur saat wudhu di bulan Ramadhan memerlukan kehati-hatian ekstra, terutama bagi orang yang sedang berpuasa. 

Apakah Berkumur Saat Wudhu Membatalkan Puasa?

Berkumur saat wudhu tidak membatalkan puasa asalkan air tidak tertelan. Ketika melakukan wudhu, umat Islam dianjurkan untuk berkumur sebanyak tiga kali. 

Namun, orang yang berpuasa harus lebih berhati-hati saat berkumur agar tidak sampai tertelan air. Jika air yang digunakan untuk berkumur saat wudhu tertelan, maka puasa akan batal dan harus diqadha pada hari lain.

Dengan mengikuti penjelasan di atas hingga tips dan cara yang aman berkumur saat puasa dan wudhu di bulan Ramadhan, diharapkan kamu dapat menjaga kesehatan mulut dan tenggorokan dengan baik selama berpuasa. 

Jika terdapat keluhan yang berkelanjutan, segeralah berkonsultasi dengan dokter atau ahli kesehatan yang terpercaya. Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 2023. Semoga ibadah kamu semua lancar di bulan yang suci ini.