Cek Jadwal Mudik Gratis Kemenhub 2024 Jalur Darat Hingga Laut

Jangan lewatkan! Segera cek jadwal mudik gratis dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) 2024 untuk jalur darat hingga laut. Simak Selengkapnya!

Cek Jadwal Mudik Gratis Kemenhub 2024 Jalur Darat Hingga Laut
Cek Jadwal Mudik Gratis Kemenhub 2024 Jalur Darat Hingga Laut. Gambar : Kompas/Raditya Helabumi

BaperaNews - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) kembali menggelar program mudik gratis untuk tahun 2024, yang meliputi jalur darat, laut, dan kereta api. 

Program mudik gratis Kemenhub ini bertujuan untuk mengantisipasi lonjakan pemudik, khususnya bagi mereka yang berencana pulang kampung menggunakan sepeda motor.

Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati, mengimbau masyarakat untuk bergabung dalam program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan. 

Adita Irawati menekankan pentingnya menggunakan transportasi umum atau memanfaatkan program mudik gratis ini untuk bertemu keluarga di kampung halaman, terutama bagi pemudik yang nekat menggunakan sepeda motor.

Mudik menggunakan sepeda motor dianggap riskan karena tingginya potensi kecelakaan. Oleh karena itu, Kemenhub menyediakan program mudik gratis untuk meminimalisir risiko tersebut. Program ini tersedia melalui jalur darat, laut, dan kereta api.

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub menggelar program mudik gratis Kemenhub 2024 dengan nama 'Mudik Gratis Sepeda Motor dengan Bus dan Truk'. 

Pendaftaran mudik gratis Kemenhub 2024 dapat dilakukan melalui aplikasi Mitra Darat mulai tanggal 5 Maret 2024 hingga 3 April 2024. 

Baca Juga : Cara Daftar Mudik Gratis Dishub Jabar 2024, Sediakan 3.000 Kursi!

Kemenhub menyediakan 722 unit bus untuk 30.088 penumpang dan 30 unit truk untuk 900 unit sepeda motor. 

Keberangkatan arus mudik direncanakan pada tanggal 5 April 2024 hingga 7 April 2024, sedangkan arus balik dijadwalkan pada tanggal 14 April 2024 dan 15 April 2024.

Untuk jalur laut, Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub mengadakan program 'Mudik Gratis Sepeda Motor dengan Kapal Laut'. 

Kuota yang disediakan mencakup 9.800 penumpang dan 4.800 unit sepeda motor. Program ini dijadwalkan berlangsung pada tanggal 3 April 2024 hingga 17 April 2024.

Ditjen Perkeretaapian juga menyelenggarakan program mudik gratis dengan nama 'Mudik Gratis Sepeda Motor dengan Kereta Api'. 

Tiket kereta api untuk mudik gratis dapat diperoleh mulai tanggal 4 Maret 2024 hingga 18 April 2024. Terdapat tiket untuk 28.196 penumpang dan 12.180 unit sepeda motor. 

Keberangkatan arus mudik direncanakan pada tanggal 2 April 2024 sampai 8 April 2024, sementara arus balik akan dilakukan pada tanggal 13 April 2024 hingga 19 April 2024.

Baca Juga : Tarif Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor di Jakarta Naik 10%