Vokasi UI Mulai Kembangkan Mata Kuliah Game

Vokasi UI Kembangkan Mata Kuliah Game, Isi matakuliah tersebut diantaranya e-sports, kecerdasan buatan, produksi komik, fotografi digital, live stream, film, desain, dan konten musik.

Vokasi UI Mulai Kembangkan Mata Kuliah Game
Mata kuliah game mulai dikembangkan di Vokasi Universitas Indonesia. Gambar : Tribunnews.com/Herudin

BaperaNews - Game atau permainan ialah salah satu fitur yang umum ditemukan di ponsel, tentu ada banyak game yang bisa dimainkan berbagai kalangan baik itu yang bisa diunduh secara gratis maupun yang berbayar atau dengan biaya langganan.

Imbas dari populernya game, membuat banyak orang Indonesia lebih melek teknologi, tak sedikit Universitas yang menyediakan jurusan di bidang digital ini. Dari yang terbaru ialah di Universitas Indonesia (UI) jurusan Pendidikan Vokasi yang akan memasukkan game di materi kuliahnya.

Hal ini karena game terus berkembang seiring perkembangan zaman, tidak hanya sebagai media hiburan namun juga untuk keperluan pendidikan, pembelajaran, dan mendapatkan pundi-pundi uang.

Game Bisa Jadi Industri Menjanjikan

Rangga Wiwesa dosen sekaligus Ketua Program Studi Pendidikan Vokasi UI mengatakan game berpotensi menjadi media baru yang bisa dikembangkan jadi industri komersial dan menjanjikan.

“Untuk itu, kami mulai mengembangkan kurikulum berbasis media baru yang perlu dikenalkan kepada masyarakat, salah satunya mata kuliah game” ujarnya (11/8).

Untuk memenuhi pencapaian pembelajaran mata kuliah game di UI ini, program Studi Produksi akan melakukan kolaborasi dengan sejumlah pelaku industri dan memasukkan game ke beberapa mata kuliah, diantaranya dengan perusahaan Google Indonesia, GoPlay, Bumilangit, dan The Pokemon Company.

Baca Juga : 5 Rekomendasi Game Horor Yang Cocok Dimainkan Bersama Teman-Teman

Studi ini juga berkontribusi untuk konsorsium game developer bernama Program Microdential Game Developer (PMGD) yang diinisiasi oleh Indonesia Cyber Education Institute (ICE Institute) Universitas Terbuka (UT).

“Prodi Produksi Media terus berupaya untuk melengkapi lingkup pembelajaran di bidang media yang belum ada di lingkungan UI untuk memperkaya khasanah media baru yang berpotensi menjadi industri di Indonesia” jelasnya.

Mata kuliah game yang diberikan kepada mahasiswa prodi ini diantaranya e-sports, kecerdasan buatan, produksi komik, fotografi digital, live stream, film, desain, dan konten musik.

Diharapkan untuk mata kuliah game ini, lulusannya agar bisa menyesuaikan diri dengan kebutuhan industri terutama di industri digital masa depan.

Berikut Universitas lain di Indonesia yang sudah memiliki jurusan Game :

  1. ITS Surabaya – S2 Teknologi Games.
  2. ITB Bandung – S2 Teknologi Media Digital.
  3. Binus University – S1 Game Application and Technology.
  4. Politeknik Negeri Surabaya – D4 Teknologi Game.

Kemampuan dasar yang akan diajarkan ialah kemampuan teknis, desain, sosial komunikasi, dan kemampuan bisnis untuk bekal usaha di industri game.

Baca Juga : Tips Agar Handphone Tidak Panas Saat Main Game

Baca Juga : Kemendikbud Buka Pendaftaran KIP Kuliah Hingga Oktober 2022. Berikut Syarat, Cara Daftar Dan Linknya!