Resmi! Jokowi Lantik 2 Menteri Hari Ini: AHY Menteri ATR, Hadi Menko Polhukam

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurthi Yudhoyono, kini menduduki posisi Menteri ATR, menggantikan Hadi Tjahjanto yang kini menjabat sebagai Menko Polhukam menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Mahfud MD.

Resmi! Jokowi Lantik 2 Menteri Hari Ini: AHY Menteri ATR, Hadi Menko Polhukam
Resmi! Jokowi Lantik 2 Menteri Hari Ini: AHY Menteri ATR, Hadi Menko Polhukam. Gambar: Tangkapan Layar Youtube/Sekretariat Presiden

BaperaNews - Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi melantik dua menteri baru dalam reshuffle kabinet yang dilakukan pada Rabu (21/2/2024). Dalam reshuffle ini, Agus Harimurthi Yudhoyono (AHY) dari Partai Demokrat dilantik sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) atau Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN).

Sementara itu, Hadi Tjahjanto mengisi posisi Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam).

Baca Juga :  Amran Sulaiman Resmi Dilantik Presiden Jokowi Sebagai Menteri Pertanian

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurthi Yudhoyono, kini menduduki posisi Menteri ATR, menggantikan Hadi Tjahjanto yang kini menjabat sebagai Menko Polhukam menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Mahfud MD.

Sebelumnya, Koordinator Stafsus Presiden, Ari Dwipayana, telah memastikan bahwa Presiden Jokowi akan melantik dua menteri baru, yakni Menteri ATR/BPN dan Menko Polhukam.

Presiden Jokowi sebelumnya tidak secara terbuka menyebutkan tentang pelantikan keduanya, namun hari ini semua terjawab dengan dilantiknya AHY dan Hadi Tjahjanto.

Dengan dilantiknya AHY sebagai Menteri ATR, ini menunjukkan bahwa posisi Partai Demokrat saat ini masuk dalam koalisi pemerintah dalam Kabinet Indonesia Maju, dan dengan posisi saat ini Jokowi diduga sudah sangat jauh dari PDIP.

Baca Juga : KPK Resmi Menahan Mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo Setelah Dijemput Paksa