Kedubes AS Di RI Akan Buka Magang Untuk Mahasiswa, Simak Kriteria Hingga Insentifnya!

Kedutaan Besar Amerika Serikat (Kedubes AS) di Indonesia akan membuka magang untuk para mahasiswa. Simak kriteria hingga jadwal pelaksanaan magangnya!

Kedubes AS Di RI Akan Buka Magang Untuk Mahasiswa,  Simak Kriteria Hingga Insentifnya!
Kedubes AS di RI akan buka magang untuk mahasiswa. Gambar : freepik.com/Dok. Tirachardz

BaperaNews - Kedutaan Besar Amerika Serikat (Kedubes AS) untuk Indonesia di Jakarta membuka Program Magang Pelajar Nasional Asing (FNSIP) untuk mahasiswa, dibuka mulai Januari 2023.

FNSIP merupakan program magang untuk mahasiswa berbagai kampus Indonesia agar bisa memiliki kesempatan untuk bekerja di jurusan urusan luar negeri. 

Program magang di Kedubes AS atau FNSIP memberi kesempatan bagi para mahasiswa aktif agar  memiliki pengalaman kerja di lingkungan Kedubes AS. Yuk simak kriteria program FNSIP di Kedubes AS, dokumen yang diperlukan, uang saku, cara daftar magang FNSIP Kedubes AS 2023, dan jadwal magang FNSIP Kedubes AS 2023.

Kriteria Umum

Mahasiswa yang bisa mengikuti program magang Kedubes AS ini minimal telah kuliah di semester 5 program Sarjana dan tahun pertama program Magister serta memenuhi.

Kriteria FNSIP Kedubes AS 2023:

  1. Warga negara Indonesia.
  2. Usia minimal 18 tahun.
  3. IPK minimal 2,75.
  4. Bisa bahasa Inggris aktif pasif.
  5. Memiliki asuransi pribadi seperti BPJS Kesehatan atau lainnya.

Dokumen yang diperlukan

Adapun persyaratan dokumen yang dibutuhkan untuk program magang Kedubes AS atau FNSIP 2023.

Dokumen yang Diperlukan FNSIP di Kedubes AS 2023:

  • Permohonan FNSIP ke Kedubes AS.
  • Pernyataan minat di Ms Word.
  • Perjanjian layanan Gratuitous artinya tidak ada kompensasi atau tidak mendapat gaji.
  • Salinan Transkrip Nilai semester pertama hingga semester lanjutan yang telah dilalui.
  • Surat jin Magang dari Universitas.
  • Surat keterangan tentang asuransi pribadi yang dimiliki, misalnya scan kartu BPJS Kesehatan atau lainnya.

Baca Juga : Pendaftaran Relawan KIP Kuliah Merdeka 2023 Dibuka, Simak Syarat Hingga Cara Daftar

Biasanya peserta magang memang tidak mendapat gaji, namun akan mendapat uang saku untuk keperluan transportasi, makan, dan mendapat intensif jika memiliki keterampilan kerja yang bagus.

Lalu bagaimana cara daftar magang di Kedubes AS 2023? untuk Anda yang berminat mengikuti FNSIP 2023, pendaftaran magang di Kedubes AS akan dibuka pada Januari 2023.

Jadwal Magang FNSIP Kedubes AS 2023 :

Jadwal magang di Kedubes AS 2023 akan dimulai dari tahap pendaftaran dan seleksi, mahasiswa yang diterima magang di Kedubes AS akan dihubungi dan diberikan jadwal magang di Kedubes AS 2023 dalam rentang waktu sebagi berikut: 

Berikut Jadwal Magang di Kedubes AS 2023:

  • Pendaftaran magang Kedubes AS: Januari 2023
  • Hari pertama magang dan masa orientasi : 12 Juni 2023
  • Hari terakhir magang atau kerja : 25 Agustus 2023

Program magang Kedubes AS ini akan dilaksanakan selama 3 bulan, untuk tugas-tugasnya akan dijelaskan ketika proses orientasi, tentunya berhubungan dengan bidang urusan luar negeri baik itu pengurusan dokumen, pengaturan jadwal kegiatan, surat menyurat, informasi pertemuan internasional, dan lainnya.

FNSIP Kedubes AS 2023 bisa menjadi pengalaman berharga, kelak bisa jadi nilai atau poin tersendiri ketika melamar kerja di urusan luar negeri, serta memiliki gambaran pekerjaan apa yang jadi tanggung jawabnya.

Jika berminat magang di Kedubes AS pada program FNSIP di Kedubes AS 2023 tersebut, Anda bisa update informasi lebih lanjut di laman resminya di https://id.usembassy.gov/embassy-consulates/jobs/internships/ atau Klik Disini.

Jangan sampai terlewat ya, semoga berhasil!

Baca Juga : Pendaftaran Seleksi PPPK Tenaga Teknis 2022 Dibuka! Simak Cara Daftar Hingga Jadwal Seleksi