Daftar Toko Selain Indomaret Dan Alfamart yang Jual Minyak Goreng Murah Rp 14 ribu

Minyak goreng murah Rp 14.000 per liter resmi diedarkan oleh pemerintah di berbagai toko ritel. Simak daftar tokonya dibawah!

Daftar Toko Selain Indomaret Dan Alfamart yang Jual Minyak Goreng Murah Rp 14 ribu
Masyarakat yang sedang membeli minyak goreng murah. Gambar: Kompas.com/ Irwan Nugraha

BaperaNews - Minyak goreng murah Rp 14.000 per liter sudah resmi diedarkan pemerintah, minyak goreng ini bisa didapatkan dengan mudah di berbagai toko yang ada di daerah, salah satunya di minimarket Indomaret dan Alfamart. Banyak stok minyak goreng murah yang biasanya langsung ludes dibeli pembeli. Hal ini adalah aksi panic buying warga.

Salah satu warganet memposting banyaknya emak-emak yang memberi minyak goreng murah di Indomaret yakni akun instagram @dendophiless yang terlihat dalam video tersebut kasir sampai kewalahan dan emak-emak sudah menunggu Indomaret buka sejak pagi, sebelum buka emak-emak tersebut sudah menunggu.

Meski demikian, Muhammad Luthfi Menteri Perdagangan menjelaskan minyak goreng murah tidak hanya bisa didapatkan warga di minimarket, sejumlah ritel lain juga tersedia yakni ritel modern yang tergabung dengan grup Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia.

“Kami menyediakan minyak goreng murah kemasan sederhana maupun premium dengan harga yang sama yaitu Rp 14.000 per liter dengan stok terbatas di setiap gerai atau toko, pasokan sesuai dengan aturan pemerintah distribusi dilakukan langsung oleh produsen yang mendapat tugas dan bekerjasama dengan pemerintah” ujarnya dalam wawancara dengan Kompas.com 19 Januari 2022.

Berikut sejumlah toko ritel modern selain Alfamart dan Indomaret yang menjual minyak goreng murah Rp 14.000 :

-          Tip Top

-          Papaya Fresh

-          Tomang Tol

-          Naga Pasar

-          Hypermart

-          Lotte Mart

-          Superindo

-          Indogrosir

-          Hero Supermarket

-          Alfamidi

-          Asia Toserba

-          Transmart

-          Toserba Yogya

-          Carrefour

Minyak goreng murah juga akan tersedia di pasar-pasar tradisional dengan penyesuaian khusus. Warga yang membeli hanya boleh membeli maksimal 2 liter per orang. Luthfi menghimbau masyarakat untuk tidak panic buying apalagi memborong atau menimbunnya, karena stok akan selalu ada sampai 6 bulan ke depan, tindakan pemborongan dan penimbunan juga bisa mendapat hukuman  tahun penjara dan denda Rp 50 Miliar.

“Tak perlu panic buying, kita sudah menyediakan stok minyak goreng murah yang sangat mencukupi untuk 6 bulan ke depan, utamakan yang membeli hanya masyarakat menengah ke bawah, kalau ada yang merasa kaya dan membeli ini harusnya malu karena ini tidak diperuntukkan pada mereka” jelasnya seperti dikutip dari Kompas.com (19/1/22).

Baca juga:Kronologi Kecelakaan Antara Truk Dengan Pengendara Mobil Dan Motor Di Lampu Merah Balikpapan